Terakhir diperbarui 13 Agustus, 2022
FILM YANG DIBINTANGI MILLA JOVOVICH JUGA MENGALAMI KEMUNDURAN RILIS KARENA WABAH COVID-19.
Jakarta, Layar.id – Sony baru saja memundurkan jadwal rilis film Screen Gems, Monster Hunter dimana Milla Jovovich akan menjadi pemeran utama dari film tersebut. Jadwal rilis yang awalnya akan tayang pada Hari Buruh tanggal 4 September dimundurkan hingga tanggal 23 April 2021. Seperti kita semua tahu Paramount sudah mempunyai film A Quiet Place 2 yang akan rilis pada tanggal 4 September, jadi mengapa harus bersaing dengan film tersebut.
Tetapi ramalan yang tidak menguntungkan akan menyiratkan bahwa walikota LA Eric Garcetti menunjukkan dia akan kembali menerapkan lock down dan kita dipaksa untuk menunggu kembali bahwa seluruh film yang akan rilis bulan Agustus dimundurkan ke musim gugur. Di lansir dari laman Deadline, diberitahu oleh sumber-sumber jika L.A. akan menutup bioskop dan butuh waktu satu bulan lagi di bioskop-bioskop kelas atas untuk dibuka kembali.
Baca Juga: Dalam Persidangannya Johnny Depp Memberitahukan Bahwa Ia Rugi Pendapatan Film Sebesar 650 Juta USD!
SINOPSIS FILM MONSTER HUNTER
Film Monster Hunter menceritakan bahwa ada dunia lain dibalik Bumi yang sekarang kita huni, yaitu dunia dengan monster yang kuat dan berbahaya yang menguasai daerahnya dengan keganasannya yang mematikan. Saat Letnan Artemis (Milla Jovovich) dan pasukannya diantar dari Bumi ke dunia lain tersebut, sang Letnan dan pasukan berjuang untuk melindungi portal yang menjadi penghubung antara Bumi dan juga dunia lain tersebut.
Letnan Artemis dan juga pasukannya akan terlibat pertarungan besar untuk bertahan hidup dari musuh-musuh yang sangat besar, dahsyat dan tidak terkalahkan. Agar mendapat pertolongan untuk melawan para monster tersebut, Letnan Artemis akan bergabung dengan orang misterius yang ternyata mempunyai cara untuk melawan balik para monster.
Baca Juga: Kesuksesan The Rock dalam Film Jumanji: The Next Level
Monster Hunter merupakan film adaptasi dari Game RPG. Monster Hunter adalah permainan barburu monter besar yang dikembangkan dan diedarkan oleh CAPCOM. Permainan ini tersedia untuk platform PC via Steam dan Konsol via PS4 dan Xbox One.
Sumber dan Foto: Berbagai Sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.