Connect with us

Hi, what are you looking for?

Streaming

Sinopsis Glamorous, Serial Terbaru Netflix

Miss Benny dan Kim Catrall dalam Glamorous
Miss Benny dan Kim Catrall dalam Glamorous

Layar.id – Netflix nampaknya terus memperbanyak katalog serial mereka. Dengan kesuksesan Stranger Things serta munculnya serial lain seperti Peaky Blinders, Doctor Cha, Emily In Paris, dan lainnya, nampaknya serial menjadi salah satu senjata utama Netflix. Di bulan Juni mendatang, beberapa serial pun sudah pasti akan rilis. Di awal bulan, salah satu serial yang akan rilis tersebut adalah Glamorous.

Serial ini merupakan buatan Damon Wayans Jr. dan Jaclyn Moore. Meskipun Wayans lebih terkenal karena karyanya di genre komedi, namun kali ini ia melakukan sesuatu yang jauh berbeda. Mengingat tema Glamorous bisa dibilang cukup serius, ini tentu menjadi tantangan tersendiri baginya. Ia akan bekerja sama dengan Moore, yang cukup berpengalaman dalam tayangan bertema gender. Keduanya inilah yang akan menulis cerita dari tiap episode nantinya.

Untuk sutradara, sosok yang terpilih adalah Todd Strauss-Schulson. Ia merupakan sutradara dari film A Very Harold & Kumar 3D Christmas, Isn’t It Romantic, dan The Final Girls. Portofolio dari Strauss-Schulson sendiri memang lebih banyak pada serial. Beberapa serial yang pernah ia tangani antara lain The Inbetweeners, Betas, dan Pitch Perfect: Bumper In Berlin. Dengan berbagai macam tema yang pernah ia angkat dalam karyanya, patut dinanti bagaimana ia memimpin serial Glamorous.

Baca juga: Daftar Pemeran Poor Things, Film Terbaru Yorgos Lanthimos

Untuk pemeran, nama-nama seperti Miss Benny, Kim Catrall, dan Lisa Gilroy akan menjadi tiga nama utama yang berperan dalam serial ini. Benny sendiri sudah membintangi beberapa judul di televisi seperti Fuller House, American Horror Stories, dan Craig of the Creek. Untuk sosok Catrall, mungkin Pelayar sudah tidak asing lagi dengannya. Ia berperan dalam serial Sex and The City beserta film dan sekuelnya. Ia merupakan aktris yang sudah cukup berpengalaman. Untuk Gilroy, ini akan menjadi kali pertama ia berperan penuh dalam serial setelah sebelumnya hanya sebagai cameo atau tamu.

Sinopsis Serial Glamorous

Glamorous adalah seri komedi-drama tentang Marco Mejia, seorang lulusan sekolah menengah yang tidak mengikuti konvensi gender yang mendapatkan kesempatan internship di Glamorous Cosmetics, sebuah perusahaan kosmetik yang produk-produknya dia kritik di YouTube. Marco dengan cepat terlibat dalam dunia glamor mode dan kecantikan, tetapi dia segera menyadari bahwa itu bukan semata-mata gemerlap dan glamor. Dia harus menghadapi tantangan menjadi seorang pemuda queer di industri yang penuh persaingan sengit, sambil mencari tempatnya di dunia.

Cuplikan adegan Glamorous

Cuplikan adegan Glamorous

Dalam perjalanan itu, Marco bertemu dengan sekelompok karakter yang penuh warna, termasuk Madolyn Addison, CEO Glamorous Cosmetics dan mantan supermodel; Angel, sahabat terbaik dan teman sekamar Marco; dan James, seorang makeup artist yang tampan dan memikat. Bersama-sama, mereka belajar mengarungi pasang surut kehidupan, cinta, dan karier.

Baca juga: Review Vinland Saga S2 Episode 2

Secara keseluruhan, Glamorous adalah serial yang mampu menggabungkan komedi dan hal serius yang cukup banyak terjadi di belahan dunia. Sentuhan Wayans serta pengalaman Moore dalam penulisan cerita akan menjadi ujung tombak dari serial ini. Bersama dengan aktor dan aktris yang terlibat, serial ini menjadi tontonan wajib bagi Pelayar sekalian. Terlebih, bagi siapa pun yang pernah merasa seperti mereka tidak termasuk pada kelompok manapun.

 

Sumber: Berbagai sumber

Foto: Cosmopolitan, QNews

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga