Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Lima Film Habiskan Weekend Saat ini

Layar.id – Lima Film habiskan weekend saat ini, mungkin saja banyak yang bertanya. Kok film itu saja, malah ada yang bingung bukan main saking sudah banyak kalian tonton.

Saking bingungnya, malah ada beberapa film mau kalian tonton tapi tidak sempat dan berakhir lupa. Maka dari itu, kami bantu ini biar tidak lupa dan bisa kalian langsung tonton film yang kalian suka bukan?

Karena itu, daripada pusing dan berakhir batal nonton kita kasih list pilihan tontonan  Berikut adalah lima film habiskan weekend kalian yang bisa kalian tonton sekarang ini.

1. Parasite (2019)

parasite

Film yang sutradarai oleh Bong Joon-ho ini memenangkan Palme d’Or di Festival Film Cannes 2019. Parasite sendiri memiliki kisah yang sangat berbeda sekali dari film lainnya dengan mengangkat kisah yang sebenarnya mudah kita temui di sekitar kita

Bermula dari  kisah tentang dua keluarga dengan latar belakang sosial yang berbeda. Keduanya saling membutuhkan namun salah satunya saling inginkan satu sama lainnya. Akhirnya terjadi keterkaitan antara satu titik ke titik lainnya dalam sebuah narasi yang gelap dan menggugah selera penonton.

2. The Grand Budapest Hotel (2014)

The Grand Budapest Hotel

Film komedi-drama yang sutradarai oleh Wes Anderson ini menampilkan kisah seorang manajer hotel eksentrik. Tentu saja, bukan sembarang manajer hotel, karena ia terlibat dalam petualangan gila di tengah pemberontakan politik dan pencurian barang berharga.

Film ini penuh dengan keunikan dan pengambilan gambar yang indah membuat semua orang sekarang ini terinspirasi gambar seperti Wes Anderson Effect. Tidak percaya? Coba tonton film ini dan pasti kalian kagum sekali dengan gambarnya.

3. La La Land (2016)

La La Land (sumber: IMDb)

Film musikal romantis yang disutradarai oleh Damien Chazelle ini mengisahkan tentang seorang pianis jazz dan seorang aktris yang saling jatuh cinta di Los Angeles.

La La Land memenangkan enam Penghargaan Akademi dan menawarkan kombinasi yang indah antara musik, tarian, dan cerita yang menyentuh.

4. The Shawshank Redemption (1994)

Film ini diadaptasi dari cerita pendek karya Stephen King dan disutradarai oleh Frank Darabont.

The Shawshank Redemption mengisahkan tentang persahabatan yang tak terduga antara dua narapidana di penjara Shawshank, Andy Dusfrene dan  Red bersahabat. Keduanya selalu bercerita tentang apa itu mimpi serta usaha Andy untuk tetap tidak bertahan di jeruji besi.

Tentu saja, banyak sekali orang yang menyukai kisah ini bahkan ceritanya sangat menyentuh kami selama menonton film tersebut.

5. Inception (2010)

Film fiksi ilmiah yang disutradarai oleh Christopher Nolan ini membawa kita ke dalam dunia mimpi dan realitas yang saling berpotongan. Dengan plot yang rumit dan aksi yang mendebarkan, Inception menawarkan pengalaman sinematik yang mendalam dan memikat.

Selamat menonton dan menikmati akhir pekan Anda dengan film-film ini!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Exit mobile version