Connect with us

Hi, what are you looking for?

Apple TV+

Pachinko Sukses Debut, Ini 5 Drama Lee Min Hoo yang Penting Dalam Karirnya

Lee Min Hoo dalam Pachinko
Lee Min Hoo dalam Pachinko (sumber AllKpop)

Terakhir diperbarui 30 Maret, 2022

Jakarta, Layar.id – Lee Min Hoo kembali ke layar drama lewat drama internasional Apple TV+ Pachinko. Drama ini merupakan adaptasi dari novel karya Min Jin Lee yang menceritakan kisah keluarga Korea selama 4 generasi yang lintas negara ke Jepang dan Amerika Serikat.

Pachinko mengundangkan banyak aktor aktris untuk membawakan drama ini ke layar kaca, termasuk aktris Korea pemenang Oscar Youn Yuh Jung. Sang aktor berusia 34 tahun ini sendiri berperan sebagai tokoh Koh Hansu, pria yang memiliki hubungan dekat dengan tokoh utama Sonja (Minha Kim) saat masih muda dan juga dengan yakuza.

Hingga saat ini, Lee Min Hoo sudah debut hampir 20 tahun. Karirnya dalam dunia entertainment dimulai saat ia masuk Starhaus Entertainment, berlatih terlebih dahulu, dan mulai bemain peran-peran kecil. Namanya mulai terkenal hingga luar negeri setelah drakor Boys Over Flowers (2009). Setelah itu, ada banyak drama yang terus membantu karirnya semakin naik.

1. City Hunter

Lee Min Hoo dalam City Hunter (sumber youtube)

City Hunter adalah drama pertama Lee Min Ho yang membawakannya penghargaan pertama. Menurut Asian Wiki, pada hari terakhir tahun 2011, drama ini Best Actor (drama special), Best Netizen Award, dan Ten Star Award.

Lee Min Ho berperan sebagai Lee Yoon-Sung, jenius yang bekerja untuk pemerintah di Blue House. Ia memiliki tujuan tersembunyi untuk balas dendam atas kematian ayahnya akibat keputusan pemerintah. Namun di sana, ia bertemu dengan pengawal Kim Na-Na (Park Min-Young) dan jatuh cinta.

2. The Heirs

Drama terkenal Lee Min Ho selanjutnya berjudul The Heirs. Nama drakor satu ini pasti banyak dikenal, bahkan rating beberapa episode terakhirnya mencapai 20%, berdasarkan Kompas. Dalam drama tahun 2013 ini, Lee Min Ho beradu akting dengan Park Shin Hye membawakan kisah cinta ala Cinderella.

Ia berperan sebagai Kim Tan, siswa SMA putra keluarga konglomerat yang jatuh cinta di Amerika Serikat. Ia berpikir sudah kehilangan gadis itu setelah ditinggal pergi tiba-tiba. Namun saat pulang ke Korea, sosok familiar itu muncul di rumahnya. Ternyata si gadis adalah anak pembantu di rumah.

3. The Legend of the Blue Sea

The Legend of the Blue Sea adalah drama terakhir Lee Min Ho sebelum mengikuti wajib militer tahun 2015. Tayang tahun 2016, drama fantasi ini membawakan cerita cinta romantis putri duyung dengan reinkarnasi manusia yang pernah menolongnya.

Lee Min Ho di masa lalu adalah pejabat Dam Ryung yang melepaskan duyung tertangkap kembali ke laut. Di masa kini, ia adalah Heo Joon-Jae, seorang penipu handal yang sedang bersembunyi ke resot tepi laut. Di sana, putri duyung kembali bertemu dengannya.

4. The King: Eternal Monarch

Setelah selesai wamil, Lee Min Hoo comeback dengan drama satu ini. Tayang tahun 2020 lalu, drama ini membawakan kisah dunia masa lalu dan masa depan yang saling bertautan. Lee Min Hoo berperan sebagai raja Kerajaan Korea yang bijaksana, Lee Goon.

Di masa kecilnya, pamannya berusaha kudeta dan membunuh ayah Lee Goon. Usaha ini digagalkan oleh orang berpistol misterius dan meninggalkan lencana polisi di tangan Lee Goon. Setelah 25 tahun, Lee Gon dipandu orang berkostum misterius dan melewati postal menuju dunia masa depan. Ia pun bertemu dengan detektif Jeong Tae-Eul (Kim Go-Eun), sang pemilik lencana.

5. Pachinko

Pachinko adalah drama terbaru Lee Min Ho yang sedang tayang di Apple TV. Debut Jumat kemarin dengan penayangan 3 episode sekaligus, drama ini berhasil mendapat pujian dari penonton Korea dan dukungan dari kancah internasional. Misalnya penggemar Lee Min Hoo di Argentina dan Chili sampai menyewa Billboard untuk menayang trailer Pachinko. Bisa dibilang, drama ini memiliki debut yang sukses.

Menurut Detik, untuk mendapatkan peran dalam drama ini, Lee Min Hoo harus mengikuti audisi. Ini adalah audisi pertamanya dalam 13 tahun terakhir. Lee Min Hoo juga mengaku sangat bangga mendapatkan peran ini lewat usahanya sendiri dan bukan popularitas.

 

Sumber dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Aktor/ Aktris

Layar.id – Omniscient Reader menjadi salah satu film yang sangat menarik untuk dinantikan. Film ini merupakan adaptasi dari sebuah web novel yang cukup terkenal....

Film Korea

Layar.id – Kabar gembira bagi para pecinta film Korea atau K-Movie. Pasalnya, film Korea Selatan adaptasi webtoon berjudul Omniscient Reader kabarnya sudah masuk proses...

Film Korea

Layar.id – Film Omniscient Reader yang dibintangi Lee Min Ho dan Jisoo BLACKPINK telah memulai proses syutingnya. Buat yang penasaran, berikut adalah sinopsis Omniscient...

Film Jepang

Layar.id – Penggemar drama jepang live action jangan sampai lewatkan drama terbarunya. Benar sekali, kabar bahagia film City Hunter akan tayang di Netflix di...

Exit mobile version