Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Hiburan

Intip Proses Persiapan Syuting Wiro Sableng 212

Kembalinya Wiro Sableng
Akan Go Internasional

Film Kembalinya Wiro Sableng akan dipenuhi dengan adegan laga seperti filmnya terdahulu. Para pemeran film pun mulai berlatih untuk proses syuting.

Nampaknya para pembesut film lokal tak ingin Indonesia hanya dibanjiri superhero luar negeri. Pasalnya, film superhero jadul “Kembalinya Wiro Sableng” akan segera digarap dengan dibintangi oleh Vino G Bastian, Marsha Timothy, Sherina dan sederet artis populer lainnya.

Ini terlihat dari salah satu unggahan foto milik Angga Dwimas Sasongko sebagai sutradaranya dan Sheila Timothy sebagai produsernya. Dalam foto tersebut, tampak empat orang pemain tengah berlatih bela diri. Tentu saja Kembalinya Wiro Sableng akan dipenuhi dengan adegan laga seperti filmnya terdahulu.

“Film superhero jadul Kembalinya Wiro Sableng akan segera digarap dengan dibintangi oleh Vino G Bastian, Marsha Timothy, Sherina dan sederet artis populer lainnya”

“Kesablengan dimulai #WS212,” tulis Angga Dwimas Sasongko dalam keterangan fotonya. Kemudian beberapa artis kenamaan Indonesia juga memberikan komentarnya demi dukungan film lokal Tanah Air. Iko Uwais misalnya. “Sukses broooo @anggasasongko,” tulis aktor laga tersebut.

Para Pemain Berlatih Bela Diri Demi Persiapan Syuting

Film Wiro Sableng akan mulai digarap pada 12 Agustus mendatang dengan judul “Kembalinya Wiro Sableng”. Ada hal yang menarik dari garapan ‘Kembalinya Wiro Sableng’, karena Lifelike Pictures menggandeng Fox International Productions (FIP), sebuah rumah produksi film internasional.

Tomas Jegeus, Presiden FIP mengungkapkan FOX sangat tertarik dengan film ini, dan siap menggelontorkan dana berapa pun untuk mensupport kesuksesan film Wiro Sableng “modern” ini.

Vino G Bastian Akan jadi Pemeran Wiro Sableng

Film epic Indonesia ini, akan diselesaikan pada tahun 2017 dan rencananya akan mulai tayang 2018 mendatang. Mudah-mudahan film ini sukses menghidupkan kembali sejarah superhero Indonesia ya!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Aktor/ Aktris

Layar.id – Menciptakan film atau drama dengan konsep yang sangat matang tentu membutuhkan banyak ide. Juga selain itu, untuk mendukung kelancaran film sangat di...

Aktor/ Aktris

Layar.id – Toba Dreams menjadi salah satu film Indonesia tahun 2015 yang berhasil mendapatkan lima penghargaan. Film ini memiliki cerita drama keluarga yang sangat...

Aktor/ Aktris

Layar.id – 22 Nominasi Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2023 telah dibacakan pada hari Sabtu 14 Oktober 2023. Salah satu yang menjadi sorotan...

Film

Layar.id – Kalau bicara sosok Angga Dwimas Sasongko sudah pasti idealisme bercerita dia sudah jauh sekali bahkan hasilkan karya yang menarik. Ia merupakan sutradara,...

Exit mobile version